Notification

×

Iklan

Iklan




Indeks Berita

Tag Terpopuler

Wisuda PAUD Mekar Sari: Edukasi dan Motivasi dari Bhabinkamtibmas

5/18/2024 | 12:07 WIB | 0 Views Last Updated 2024-05-18T05:07:40Z

Ngabang ,Alasannews.com - Pada hari Sabtu, 18 Mei 2024 pukul 08.30 WIB, Bripka A.A. Yandra Bhabinkamtibmas Desa Tubang Raeng, menghadiri acara Wisuda Tahunan PAUD Mekar Sari yang diselenggarakan di Gedung PAUD Mekar Sari, Dusun Adong I, Desa Tubang Raeng, Kecamatan Jelimpo, Kabupaten Landak. 


Acara wisuda ini turut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Kepala Desa Tubang Raeng, Bapak Aris, Kepala PAUD Mekar Sari, Ibu Irosita, serta para orang tua murid PAUD Mekar Sari.

Dalam kata sambutannya, Kepala Desa Tubang Raeng, Bapak Aris, mengajak para orang tua untuk aktif mengawasi anak-anak mereka serta membantu guru dalam mendidik anak-anak, mengingat peran orang tua sangat penting dalam perkembangan anak-anak.


Kepala PAUD Mekar Sari, Ibu Irosita, menyampaikan terima kasih kepada para tamu undangan yang hadir. Ia juga memberikan motivasi kepada anak-anak didik untuk terus semangat belajar, baik di rumah maupun di sekolah dasar yang akan datang.

Kapolres Landak AKBP I Nyoman Budi Artawan, S.H.,S.I.K.,M.M melalui Bripka A.A. Yandra dalam arahannya memberikan penyuluhan edukasi dini serta motivasi kepada anak-anak agar meningkatkan mutu pendidikan. Ia menekankan pentingnya dukungan dan semangat bagi anak-anak dalam menyongsong tahapan pendidikan selanjutnya.

Selain itu, Bripka A.A. Yandra juga menyampaikan pentingnya kewaspadaan terhadap virus rabies kepada para orang tua dan anak-anak PAUD Mekar Sari. Ia mengingatkan agar selalu waspada terhadap hewan peliharaan seperti anjing, kucing, dan kera. Jika terkena gigitan, langkah pertama yang harus dilakukan adalah membersihkan luka dengan sabun dan air mengalir, lalu segera melapor ke dinas kesehatan terdekat untuk mendapatkan suntikan anti-virus.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama, doa penutup, dan ramah tamah. Wisuda ini berjalan dengan lancar dan penuh kebahagiaan, meninggalkan kenangan indah bagi semua yang hadir.

(Heri Humas Polres Landak)
Red/Gugun 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update