- Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Pol. Dr. Endi Sutendi, S.I.K., S.H., M.H.,
ALASANNEWS (Palu) – Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah (Polda Sulteng) resmi menggelar Operasi Lilin Tinombala untuk menjamin keamanan ibadah Natal 2025 dan perayaan menyambut Tahun Baru 2026. Dalam operasi kemanusiaan ini, sebanyak 2.802 personel gabungan disiagakan di seluruh wilayah Sulawesi Tengah.
Kapolda Sulawesi Tengah, Irjen Pol. Dr. Endi Sutendi, S.I.K., S.H., M.H., menjelaskan bahwa ribuan personel tersebut merupakan kekuatan gabungan dari berbagai unsur guna memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif.
"Jumlah personel Operasi Lilin sebanyak 2.802 orang, yang terdiri dari 1.073 personel Polri, 359 personel TNI, serta didukung 1.370 personel dari instansi terkait lainnya," ujar Irjen Pol. Endi Sutendi melalui pesan WhatsApp kepada Alasannews, Senin (22/12/2025).
Untuk memantau pergerakan masyarakat dan memberikan pelayanan cepat, Polda Sulteng telah mendirikan sebanyak 88 Posko yang tersebar di titik-titik strategis. Posko tersebut terbagi menjadi 56 Pos Pengamanan (Pos Pam), 20 Pos Pelayanan (Pos Yan), dan 12 Pos Terpadu.
Mantan Waastamaops Kapolri ini juga merincikan bahwa sasaran pengamanan mencakup ribuan objek vital di seluruh kabupaten/kota di Sulawesi Tengah.
"Ada sebanyak 2.924 objek pengamanan yang menjadi fokus kami. Ini terdiri dari 2.471 gereja, 21 terminal, 29 pelabuhan, 8 bandara, 158 objek wisata, 150 pusat perbelanjaan, serta 87 lokasi yang menjadi titik perayaan Tahun Baru," jelas Jenderal bintang dua tersebut.
Operasi Lilin Tinombala 2025 ini diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi umat Kristiani yang menjalankan ibadah Natal, serta menjamin kelancaran arus lalu lintas dan aktivitas masyarakat selama libur akhir tahun di wilayah hukum Polda Sulawesi Tengah.***


