Notification

×

Iklan

Iklan




Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sulteng dan Gorontalo jalin Kerjasama tangani Inflasi Daerah

11/25/2022 | 05:29 WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-24T22:29:47Z


alasannews.com--Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura, melaksanakan Penandatangan bersama Pj. Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer, Kesepakatan Bersama Pengendalian Inflasi Daerah, Kamis (24 November 2022).

Nota Kesepakatan Bersama tersebut bertujuan untuk mewujudkan kestabilan harga barang dan jasa pada masing - Masing Daerah melalui Upaya pengendalian inflasi daerah terhadap komoditas strategis penyumbang inflasi melalui krangka 4K yakni :

1. Menjaga Ketersediaan Pasokan.
2. Menjamin Keterjangkauan harga.
3. Menjaga kelancaran distribusi dan
4. Membangun Komunikasi Efektip.

Adapun bentuk kerjasama yang disepakati dalam upaya pengendalian inflasi daerah antara lain :

1. Kerjasama perdagangan , pertanian , perikanan , peternakan , perhubungan dan sektor lain penyumbang inflasi.
2. Pertukaran data dan informasi.
3. Kerjasama penelitian.
4. Studi Banding.
5. Onboarding digitalisasi dan
6. Pelatihan.

Pada Kesempatan ini Hamka Hendra Noer, menyampaikan trimakasih kepada Gubernur Sulawesi Tengah Dan Jajaran Pemerintah Daerah Sulawesi Tengah atas kesepakatan yang sudah dicapai untuk bersama - sama melakukan Pengendalian Inflasi secara bersama, Sulawesi Tengah dan Gorontalo merupakan provinsi yang bertetangga harus terus bersama untuk Membangun daerah yang lebih cepat.

Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura , Menyampaikan terimakasi kepada Gubernur Gorontalo Pak Hamka Hendra Noer dan jajaran yang telah berupaya bersama membangun kerjasama ini.

Gubernur menyampaikan untuk membangun daerah tidak boleh bekerja sendiri tetapi harus kerja Kolaborasi kerja bersama untuk membangun Pulau Sulawesi.

Sulawesi Tengah memiliki Potensi SDA Yang sangat besar, Potensi Tambang ada 8 Jenis Tambang, Potensi Pertania dan Potensi Kelautan dan Perikanan sangat Besar olehnya Mari Kita Kelola Bersama dengan semangat bersama untuk memajukan Pulau Sulawesi, katanya.

Lebih Jauh Gubernur menyampaikan Bahwa Sulawesi Tengah Saat ini mempersiapkan diri sebagai daerah penyangga IKN , "Saat ini Kami sudah mempersiapkan Kapal Roro yang dapat mengangkut Mobil dan Penumpang Ke IKN.

Demikian Juga mempersiapkan Sulawesi Tengah Sebagai Penyangga Pangan Nasional dengan Pengembangan 178.000 Ha Lahan Untuk tanaman Jagung, dan Pengembangan Industri Perikanan Halal di Balut.

Menurut gubernur, besarnya SDA Sulawesi Tengah belum didukung SDM berkwalitas olehnya ke depan ASN Provinsi dan Kabupaten Kota setiap tahun akan dikirim Magang ke Korea agar dapat meniru Etos Kerja Masyarakat Korea dan Meningkatkan Kwalitas Kerja ASN Kedepan.

Diakhir Sambutannya Gubernur Menyampaikan Trimakasih atas kerja sama yang sudah dibangun semoga terus ditingkatkan untuk mempercepat capaian Pertumbuhan Pembangunan di Pulau Sulawesi.

Penandatangan Kesepakatan Bersama itu, Gubernur Didampingi Plt.Sekda Provinsi Sulawesi Tengah , Kepala Bappeda dan Beberapa OPD Teknis , Demikian Juga Pj. Gubernur Gorontalo didampingi Kepala OPD Provinsi Gorontalo. Bap


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update