Notification

×

Iklan

Iklan




Indeks Berita

Tag Terpopuler

Baitul Mal Kota Langsa Bangun Rumah Warga Miskin dan Fasilitas Umum

12/14/2022 | 20:29 WIB | 0 Views Last Updated 2022-12-14T13:29:58Z


Alasannews,Kota langsa aceh - Kini Lembaga Baitul Mal Kota Langsa, tahun 2022 sudah membangun rumah warga miskin dan fasilitas umum lainnya di 5 (Lima) Kecamatan yang ada dalam wilayah Pemerintah Kota Langsa, Aceh.

Rumah yang di bangun oleh Baitul Mal ini berkontruksi kayu berkualitas, rumah yang dicat warna hijau dan merah tersebut adalah warna ciri khas Baitul Mal, Serta Fasilitas lainnya disesuaikan dengan kondisi tempat.

Salah satu warga penerima rumah bantuan Baitul Mal Kota Langsa, Mardiah, warga Dusun Ganing, Gampong  Seuriget, Kecamatan Langsa Barat, kepada media ini beberapa waktu saat PJ. Walikota Langsa, Ir. Said Mahdum Majid meresmikan rumah yang ia terima mengatakan,” saya tidak begitu lama menunggu realisasi permohonan yang ia sampaikan ke Baitul Mal, waktu itu masih ada almarhum ketua Baitul Mal Tgk. Alamsyah Abubakarddin,” sebutnya.


Warga Kota Langsa lainnya, Leman kepada media ini, Rabu, 14 /12/ 2022  menyampaikan, Baitul Mal Kota Langsa sangat terbuka, hal ini kami sebagai warga hampir setiap saat ada saja informasi yang kami dapat dari Baitul Mal Kota Langsa bangun rumah warga miskin,” kata Leman.

Untuk daerah lain di Aceh yang ada juga Baitul Mal kami tidak menerima atau membaca di media mereka membangun rumah warga miskin, kami asumsikan Baitul mal daerah lain di Aceh ini tidak tidak terbuka, buktinya tidak ada Informasi yang bisa kami baca atas kinerjanya,” sebutnya.

Lanjutkan, jika Baitul Mal Kota Langsa terbuka seperti ini kami yakin Baitul Mal Kota langsa bisa menjadi contoh bagi Baitul Mal lainnya di Aceh, dan sebagai warga tentu saja tidak ragu menyetor infaq dan sedekah lainnya ke Baitul Mal Kota Langsa, karena pengunaan jelas,” sebutnya.

Informasi yang dihimpun media ini tentang Baitul Mal. Baitul Mal berasal dari Kata Bait al- maal berasal dari bahasa Arab, bait yang artinya “RUMAH” dan Al-mal berarti ” HARTA”.

Jadi Baitul Mal berarti rumah untuk mengumpulkan atau menyimpan harta. Baitul Mal juga diartikan secara fisik sebagai tempat untuk penyimpanan dan pengelola segala macam harta yang menjadi pendapat negara (Daerah).

Baitul Mal di Zaman Rasulullah Saw dan sahabat yang media ini kutip dari laman Baitul Mal Kabupaten Aceh Tamiang disebutkan Baitul mal sudah dikenal sejak tahun ke-2 hijriah pemerintahan Islam di Madinah. Berdirinya lembaga ini diawali dengan cekcok para sahabat Nabi SAW dalam pembagian harta rampasan Perang Badar.

Maka, turunlah surat al-Anfal[8] ayat 41 Ketahuilah, sesungguhnya apa saja yang kamu peroleh sebagai rampasan perang, sesungguhnya seperlima untuk Allah, Rasul, kerabat Rasul, anak-anak yatim, orang-orang miskin, dan ibnu sabil.

Jika kamu beriman kepada Allah dan kepada apa yang Kami turunkan kepada hamba Kami (Muhammad) di hari furqan, yaitu di hari bertemunya dua pasukan. Dan Allah Mahakuasa atas segala sesuatu.

Penjabat (PJ) Sekretaris Baitul Mal Kota Langsa, Jauwahir, SE.,M.AP di ruang kerjanya pada waktu yang sama kepada media ini mengatakan, menjelang akhir tahun 2022 Baitul Mal Kota Langsa sudah membangun rumah warga miskin sebanyak 13 unit,” terang Jauwahir.

” Rehabilitasi rumah warga miskin sebanyak 7 unit, bantuan untuk bahan rehabilitasi sebanyak 41 unit, untuk bantuan lain sesuai dengan asnaf,” tandasnya.(zainal/red).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update